Anyeong... Balik lagi nih, setelah sebelumnya membahas mba Monica Anggen dan bang Bahrul Ilmi. Kali ini giliran mas Punto Wicaksono yang akan ku bahas nih. Beliau juga merupakan salah satu pemateri di Kelas Growthing. Materi yang ia bahas seputar SEO off page. Kelanjutan dari Materi SEO on page.
coach punto wicaksono |
Mas Punto Wicaksono yang juga merupakan ayangnya/suaminya dari mba Monica Anggen ini lebih akrab di panggil mas Pewe. Mas pewe merupakan orang yang humoris. Hal ini terlihat dari kebiasaannya suka bercanda baik itu di sosial media maupun di area chattingannya yang tak pernah serius. Salah satu coach yang bisa mengocok perut dan sedikit mengurangi ketegangan akibat tugas dari coach Irwin hehehe.
Tapi karena aku orangnya serius, hal apapun yang sampaikan orang pasti aku anggap serius. Namun setelah tahu kalau mas Pewe ternyata orangnya humoris. Aku jadi bisa bernafas lega. Sebab aku pernah nih DM beliau di instagram, berharap di follback. Eh jawaban mas pewe membuat aku jadi segan dengannya. Padahalkan aslinya asik banget :D. Betewe jangan lupa di follback ya coach hehehe.
Tentang Punto Wicaksono
Punto Wicaksono merupakan seorang sarjana dengan gelar S.Kom, ia merupakan alumni salah satu Universitas di Jawa Tengah yaitu Universitas Dian Nuswantoro. Tak heran ia punya banyak pengalaman kerja dan skill di bidang IT. Jadi jam terbangnya mas pewe sudah banyak nih.
Akan tetapi ada fakta unik nih. Di halaman about blog miliknya pe-we.com mengaku memulai karir sebagai blogger sejak tahun 2017 (ngakunya masih noob). Padahal sekarang ia dan mba Monic merupakan pasangan blogger yang cukup ternama. Ia sangat menyukai segala hal yang berhubungan dengan Ilmu Komputer. Sehingga wajar saja ia pun menguasai software dan hardware.
Hobinya mengoprek segala sesuatu yang berbau IT membuat ia sangat berpengalaman dan skillnya pun tak usah di ragukan lagi. Selain profesinya sebagai blogger, ia juga merupakan content creator dan vlogger, serta membuka jasa web design.
Meski Mas Punto Wicaksono dan mba Monica Anggen merupakan pasangan suami istri, mereka sering beradu dan berkompetisi dalam berbagai hal, baik itu dalam urusan blog maupun dalam penerbitan buku. Terdapat dua karya mas pewe yang ia tampilkan di halaman blognya seperti a) Komputer Akuntansi untuk Pemula dan Orang Awam, b) Cara Instan Menjadi Teknisi Handal
Salah satu hasil belajar dari materinya mas punto di kelas growthing mengenai SEO Off Page adalah mendapat backlink gratis dari website orang lain. Caranya ialah dengan menjadi guest post dan membuat konten yang berkualitas. Seperti yang pernah aku bagikan di blog ini. Yang judulnya Naikin DA dengan menulis di BRTNetwork. Terbukti tak lama setelah menulis disitu DA ku kembali naik menjadi 13 dari yang awal masuk kelas masih 5.
Sepertinya mas punto merupakan coach kelas growthing yang blog nya memiliki Domain Authority yang tinggi sampai saat ini. Terbukti baru baru ini ia sering membagikan gambar skor kenaikan DA nya yang cukup pesat. Saat ini DA blog beliau pe-we.com sudah mencapai skor 58.
Bagi yang ingin lebih mengenal mengenai mas Pewe, kalian bisa kepoin akun sosial medianya di bawah ini. Eits jangan lupa di follow dan di add gaes
- Facebook : facebook.com/puntow78
- Facebook Fanpage : facebook.com/pewecom
- Twitter : twitter.com/pe_we19
- Instagram : instagram.com/pe.we19
Sekian informasi yang membahas mas Punto Wicaksono yang humoris tapi Ekspertis IT. Semoga bermanfaat ya gaes